Kanal

Pedagang Pasar Palapa Curhat ke Pj Walikota, Mengaku Sepi karena Banyak Pasar Kaget

PEKANBARU - Pedagang di Pasar Palapa Pekanbaru mengeluhkan sepinya pasar karena banyaknya pasar kaget yang ada di Kota Pekanbaru. Akibat banyaknya pasar dadakan tersebut, pedagang menilai pembeli enggan datang ke Pasar Palapa.

Seperti disampaikan Yanti, salah seorang pedagang di Pasar Palapa kepada Pj Walikota Pekanbaru saat peninjauan Pasar Palapa, Senin (10/7/2024). Ia mengatakan masyarakat banyak memilih pasar kaget karena memang lebih murah.

"Kami dari pagi jualan di sini pak, yang beli sedikit. Memang karena banyak kali pasar kaget pak dekat-dekat sini juga banyak," ujar Yanti saat curhat di hadapan Pj Walikota Pekanbaru.

Ia berharap agar ini bisa disikapi oleh pemerintah setempat sehingga Pasar Palapa bisa ramai lagi.

"Kami harapkan ada solusi lah pak untuk kami," harapnya.

Sementara itu Pj Walikota Pekanbaru Muflihun mengatakan pihaknya akan mencarikan regulasi agar Pasar Palapa kembali ramai.

"Memang tadi ada keluhan dari masyarakat bahwa daya beli masyarakat berkurang di Pasar Palapa. Kami akan pelajari apa masalahnya, tapi kalau laporan masyarakat itu karena banyaknya pasar kaget," ujar Muflihun.

Lebih lanjut dirinya berjanji akan mencarikan regulasi bagaimana orang ramai lagi ke Pasar Palapa. "Kita akan cari regulasinyanya," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun melakukan peninjauan pasar palapa, Senin (8/10/7/2023). Peninjauan dilakukan untuk melihat langsung progres revitalisasi pasar tersebut.

"Kita ada bantuan dari Kementerian Perdagangan untuk revitalisasi pasar palapa. Nilainya itu sekitar Rp3 miliar. Dan hari ini kita mensurvei dan melihat ke lapangan langsung bagaimana progresnya," ujar Muflihun usai peninjauan, Senin (10/7/2023).

"Kita melihat bahwa pembangunan itu tak bisa utuh dan tak bisa besar ya karena dibatasi oleh anggaran," imbuhnya.

Dikatakan Muflihun, pada kesempatan tersebut pihaknya juga mengunjungi Tempat Penampungan Sementara (TPS) bagi pedagang selama proses revitalisasi pasar dilakukan.

"Kami harap dengan Pak Kadisperindag bisa merevitalisasi dengan baik dan untuk TPS ini nantinya bisa dibuat taman atau parkir sehingga bisa menambah keindahan Pasar Palapa," sebutnya.

 

Ikuti Terus Forum Kerakyatan

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER